Laman

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULUHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 11 DARI 12)

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULUHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 11 DARI 12)

🌍 BimbinganIslam.com
Jum’at, 29 Jumadal Ūla 1439 H /16 Februari 2018 M
👤 Ustadz Dr. Firanda Andirja, M.A.
📗 Hadits Arba’in Nawawī
🔊 Hadits Kedua | Penjelasan Penyimpangan Dalam Tauhid Uluhiyyah Syirik Kecil (Bagian 11 dari 12)
⬇ Download audio: bit.ly/BiAS-FA-HaditsArbainNawawi-0234
-----------------------------------

*HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 11 DARI 12)*

بسم اللّه الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته
​​​الحمد لله على إحسانه، والشكر له على توفيقه وامتنانه، وأشهد أن لا إله إلا الله وحده لا شريك له تعظيما لشأنه، وأشهد أن محمدا عبده ورسوله الداعي إلى رضوانه، اللهم صلى عليه وعلى آله وأصحابه وإخوانه

Sahabat BiAS yang dirahmati oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Diantara syirik kecil sebagaimana dijelaskan oleh Syaikhul Islām Ibnu Taimiyyah adalah ujub. Yaitu seorang merasa berhasil karena dia merasa memiliki peran.

Ketika seorang merasa memiliki peran dalam meraih keberhasilannya maka dia terjerumus ke dalam ujub.

Oleh karenanya seseorang yang ingat firman Allāh Subhānahu wa Ta'āla:

إِيَّاكَ نَعْبُدُ وَإِيَّاكَ نَسْتَعِينُ

_"Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami meminta pertolongan."_

Maka kita sadar bahwasanya semua keberhasilan yang kita rasakan semuanya murni karena pertolongan dari Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Apa yang mau kita andalkan, kita akan andalkan kecerdasan kita?

Yang memberikan kecerdasan adalah Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Kita andalkan pengalaman kita?

Yang memberikan juga Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Dan jangan merasa bahwa kecerdasanlah yang membuat kita berhasil.

Saya sering sampaikan bahwasanya kecerdasan tidak berbanding lurus dengan kekayaan. Pengalaman juga tidak berbanding lurus dengan kekayaan.

√ Betapa banyak orang yang pengalamannya banyak tetapi tetap miskin.

√ Betapa banyak orang yang IQnya tinggi, sekolahnya tinggi tetap tidak kaya-kaya.

√ Betapa banyak orang yang tidak lulus SD, jualan tiba-tiba kaya raya.

Oleh karenanya kekayaan tidak berbanding lurus dengan kecerdasan dan tidak berbanding lurus dengan pengalaman.

Kalau seseorang berhasil jangan katakan, "Karena kecerdasan saya," atau, "Karena pengalaman saya."

Tapi katakanlah, "Semuanya dari Allāh Subhānahu wa Ta'āla," sehingga dia selamat dari penyakit ujub.

Terakhir, saya tutup dengan beberapa bentuk riyā' yang terselubung, karena sebagian orang terkadang terjerumus kepada riyā' secara tidak langsung.

Bentuk-bentuk riyā' terselubung tersebut banyak, disebutkan oleh para ulamā di antara seperti yang disebutkan oleh Syaikhul Islām Ibnu Taimiyyah adalah riyā' dengan berghibah.

Dia menghibah orang lain dengan mengatakan, "Si Fulān tidak pernah bershadaqah," (maksudnya) saya suka bershadaqah. Ini halus sekali.

"Si Fulān tidak pernah shalāt malam. Saya pernah safar bersamanya, seminggu dia tidak pernah shalāt malam," (maksudnya) dia shalāt malam. Hanya kalau dia mengatakan, "Saya shalāt malam," dia malu nanti dibilang riyā' sehingga syaithān membuat dia riyā' dari sisi lain. Intinya dia riyā'.

"Si Fulān waktu di pondok tidak pernah belajar," dalam hatinya dia mengatakan, "Saya belajar terus," dan ini sudah dipahami dalam pembicaraan. Ini berbahaya, dia riyā' sambil mengorbankan orang lain. Terjerumus ke dalam ghibah dan mengorbankan orang lain supaya dipuji, ini di antara riyā' terselubung.

Di antara riyā' terselubung adalah menyanjung-nyanjung gurunya secara berlebihan, (misalnya) "Guru saya adalah orang yang shālih, orang yang Māsyā Allāh," maksudnya, "Saya muridnya."

Ini juga cara yang halus dan ini juga dilakukan oleh sebagian orang.

Disanjung gurunya setinggi-tingginya dan mengatakan, "Saya muridnya," sedikit-sedikit mengatakan, "Saya muridnya." Maksudnya, agar ketukaran ketenaran gurunya, ini juga riyā' yang terselubung.

Seakan-akan karena gurunya ikhlās dia juga ikhlās, seakan-akan jika gurunya rajin ibadah dia juga rajin ibadah, padahal belum tentu.

Di antara riyā' terselubung seperti seorang yang menyebutkan kenikmatan-kenikmatan yang dia rasakan dan ini sebenarnya dianjurkan untuk menyebutkannya.

وَأَمَّا بِنِعْمَةِ رَبِّكَ فَحَدِّثْ

_"Dan terhadap nikmat Tuhanmu, maka hendaklah kamu siarkan."_

(QS Ad Dhuha: 11)

Akan tetapi dilarang apa dengan tujuan riyā'. Seakan-akan dia adalah wali, dia mengatakan, "Subhānallāh, Allāh mudahkan saya segala urusan."

Jadi bukan murni karena bersyukur kepada Allāh tetapi, "Karena saya ini orang yang shālih."

Dibalik perkataannya ada udang dibalik batu.

Seandainya dia mengucapkan, "Allāh memudahkan semua urusan saya," benar-benar dia bersyukur kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla  maka ini bagus, tetapi bila dibalik ucapannya itu dia ingin menyatakan, "Karena saya orang yang ikhlās, saya orang yang rajin bershadaqah, saya orang yang rajin shalāt, maka saya dimudahkan terus oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla," kalau ada niat seperti ini maka ini riyā'. Dia ingin memunculkan bahwa dia seorang yang shālih.

Bahkan disebutkan oleh sebagian ulamā ada yang mengatakan, "Gara-gara dia mencela saya maka dia celaka," jangan sampai dia merasa hebat.

Kata sebagian ulamā, dia menyebutkan perkara ini, dia mengatakan, "Betapa banyak orang yang mencela Nabi kemudian selamat, betapa banyak orang yang mencela Nabi kemudian namun masuk Islām."

Terus kamu siapa?

Kamu dicela kemudian kamu mengatakan gara-gara dia mencela saya kemudian dia celaka, seakan-akan kamu merasa kamu seorang wali.

"Maka jangan pernah mencela saya," berarti, "Apabila kamu mencela saya maka kamu celaka," ini riyā' terselubung mengaku-ngaku sebagai wali.

Yang menyebutkan perkara ini adalah Al Munawi rahimahullāh.

Syaithān terlalu banyak mendatangkan pintu-pintu riyā' dan tidak ada jalan lain untuk kita selamat kecuali berdo'a.

Jangan pernah mengandalkan keimānan antum yang seadanya, kemudian antum merasa terlepas dari riyā' tidak ada jalan keluar kecuali berdo'a kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla .

Oleh karenanya Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam mengatakan kepada para shahābat:

"الشرك في هذه الأمة أخفى من دبيب النملة السوداء على صفاة سوداء في ظلمة الليل"

_"Sesungguhnya kesyirikan di dalam umatku ini seperti rayapan semut hitam di atas batu hitam dalam kegelapan malam."_

Siapa yang bisa melihat?

Semut merah saja di malam hari kita tidak bisa melihat apalagi semut hitam di batu hitam di malam hari.

Maka mereka mengatakan, "Bagaimana kita bisa selamat wahai Rasūlullāh? l"

Maka Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam mengajarkan do'a:

اللَّهُمَّ إِنِّا نعُوذُ بِكَ أَنْ أُشْرِكَ بِكَ وَأَنَا نعْلَمُ ، وَأَسْتَغْفِرُكَ لما لا نعلم

_"Yā Allāh, aku berlindung kepada engkau syirik yang kami sadari dan aku mohon ampun dari syirik yang tidak kami sadari."_

Do'a ini harus sering kita ucapkan, karena kita sering terjerumus kedalam riyā'.

Ikhwān hari ini kita ikhlās, dua jam kemudian kita riyā'. Jangankan dua jam, lima menit berikutnya kita sudah pamer amalan kita.

Seringlah kita ingat do'a ini.

Oleh karenanya seorang hamba senantiasa berjuang untuk ikhlās kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla, sampai kapan?

Sampai dia meninggal dunia dan dia tidak pernah berhenti dari perjuangan untuk meraih keikhlāsan dan terus berusaha untuk ikhlās dan terus meningkatkan kecintaan kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Demikian saja kajian kita pada kesempatan kali ini, besok in syā Allāh kita lanjutkan lagi dengan idzin Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

وبالله التوفيق و الهداية
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

______________________
🏡 *Donasi Markas* Dakwah dapat disalurkan melalui :
| Bank Mandiri Syariah
| Kode Bank : 451
| No. Rek : 710-3000-507
| A.N : YPWA Bimbingan Islam
Konfirmasi Transfer *Hanya Via WhatsApp* & Informasi ;  0811-280-0606
SWIFT CODE : BSMDIDJA

▪ *Format Donasi : Markas Dakwah#Nama#Nominal#Tanggal*

📝 *Cantumkan Kode 25 di nominal transfer anda..*

Contoh : 100.025
______________________

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪUHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 10 DARI 12)

🌍 BimbinganIslam.com
Kamis, 28 Jumadal Ūla 1439 H /15 Februari 2018 M
👤 Ustadz Dr. Firanda Andirja, M.A.
📗 Hadits Arba’in Nawawī
🔊 Hadits Kedua | Penjelasan Penyimpangan Dalam Tauhid Uluhiyyah Syirik Kecil (Bagian 10 dari 12)
⬇ Download audio: bit.ly/BiAS-FA-HaditsArbainNawawi-0233
-----------------------------------

*HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 10 DARI 12)*

بسم اللّه الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته
​​​الحمد لله على إحسانه، والشكر له على توفيقه وامتنانه، وأشهد أن لا إله إلا الله وحده لا شريك له تعظيما لشأنه، وأشهد أن محمدا عبده ورسوله الداعي إلى رضوانه، اللهم صلى عليه وعلى آله وأصحابه وإخوانه

Sahabat BiAS yang dirahmati oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Di antara kesyirikan yang merupakan syirik ashghar adalah riyā'. Riyā' adalah seorang beribadah karena ingin dipuji oleh orang lain. Karena ingin dipuji, ingin disanjung, ingin dihormati.

Dan riyā' ini adalah kesyirikan yang sangat luas jenisnya. Oleh karenanya Imām Ibnu Qayyim rahimahullāh tatkala menyebutkan tentang syirik ini, beliau mengatakan:

أما الشرك في الإرادات والنيات فذلك البحر الذي لا ساحل له وقل من ينجو منه

_"Adapun syirik ini maka ini merupakan lautan yang tidak ada tepinya dan hanya sedikit yang selamat dari penyakit ini."_

Syirku niyah, seorang beribadah karena ingin dipuji, disanjung, dihormati. Menurut sebagian ulamā kesyirikan ini adalah kesyirikan yang terakhir keluar dari orang-orang yang imānnya tulus.

Orang-orang yang imānnya tulus sudah terbebas dari segala kemaksiatan, tinggal yang terakhir masalah riyā'. Ini yang terakhir keluar dari dia yaitu riyā', yang lainnya lebih mudah.

Oleh karenanya Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam mengatakan:

إِنَّ أَخْوَفَ مَا أَخَافُ عَلَيْكُمُ الشِّرْكُ الأَصْغَرُ. قَالُوا وَمَا الشِّرْكُ الأَصْغَرُ يَا رَسُولَ اللَّهِ قَالَ الرِّيَاءُ

_"Sesungguhnya yang paling kukhawatirkan akan menimpa kalian adalah syirik ashghar."_

_Para shahābat bertanya:_

_"Apa itu syirik ashghar, wahai Rasūlullāh?"_

_Beliau (shallallāhu 'alayhi wa sallam) bersabda:_

_“(Syirik ashghar adalah) riyā’ yaitu seseorang beribadah untuk dipuji._

(Hadīts riwayat Ahmad 5: 429)

Dalam hadīts lain, tatkala para shahābat sedang berbicara tentang Dajjāl dan mereka mengetahui bahwasanya Dajjāl adalah perkara yang besar (fitnah yang luar biasa).

Kata Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam:

أَلَا أُخْبِرُكُمْ بِمَا هُوَ أَخْوَفُ عَلَيْكُمْ عِنْدِي مِنْ الْمَسِيحِ الدَّجَّالِ ؟
قَالَ : قُلْنَا : بَلَى , فَقَالَ : " الشِّرْكُ الْخَفِيُّ , أَنْ يَقُومَ الرَّجُلُ يُصَلِّي فَيُزَيِّنُ صَلَاتَهُ لِمَا يَرَى مِنْ نَظَرِ رَجُلٍ " 

_"Maukah aku beritahukan kepada kalian fitnah yang lebih aku takutkan menimpa kalian daripada fitnah Dajjāl."_

_Mereka berkata:_

_"Tentu wahai Rasūlullāh."_

_Kata Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam:_

_"Syirik yang samar. (Dalam riwayat lain, "Syirik yang tersembunyi")."_

_Kemudian Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam mencontohkan:_

_"Seseorang berdiri kemudian dia shalāt, dia bagus-baguskan shalātnya karena dia tahu ada orang lain yang sedang melihat dia shalāt.”_

Inilah syirik yang berbahaya yang dinamakan oleh Syaikh Ibnu Taimiyyah dengan Syahwat Khafiyyah (syahwat yang tersembunyi).

Sebagaimana seorang punya syahwat untuk makanan, untuk minum, bagaimana seorang laki-laki punya syahwat terhadap seorang wanita, ternyata orang-orang shālih pun punya syahwat untuk dihormati, diagung-agungkan dan disanjung.

Dan syahwat ini merupakan kelezatan, jika syahwat tersebut telah dipenuhi maka dia akan merasakan kelezatan yang luar biasa.

Seseorang rela mengorbankan nyawanya demi syahwat.

Bukankah orang yang berjihād karena ingin dipuji, dia rela untuk mati asalkan diakui keberaniannya?

Yang penting dia diakui kehebatannya, yang penting dia diakui kejantanannya untuk dikenang, sehingga dia rela untuk mengorbankan nyawanya demi syahwat dia.

Kalau nyawa saja dia rela mengorbankan apalagi yang lainnya. Orang-orang rela berkorban dengan hartanya yang penting dia dihormati oleh masyarakat.

Seperti seorang ustadz yang mencari pujian, dia rela menghapalkan Al Qur'ān dan hadīts. Perlu waktu yang panjang, perlu sekolah bertahun-tahun hanya ingin dipuji. Kalau nyawa saja rela mereka korbankan apalagi waktu, yang penting syahwatnya terpenuhi.

Sebagian ulamā seperti At Thayibi menyebutkan, kenapa seseorang riyā'?

Karena dia merasa letih, tatkala dia beribadah yang melihat hanya Allāh Subhānahu wa Ta'āla. Dia ingin rilex, sehingga dia ingin mendapatkan sebagian tujuan duniawi, sehingga dia disanjung, dihormati, akhirnya dia beribadah karena ingin mendapatkan sanjungan tersebut.

Karena kalau hanya Allāh yang tahu apa faedahnya ?

Kalau hanya Allāh yang tahu bagaimana ?

Tidak ada kenikmatan yang kongkrit dihadapan dia. Maka dia menginginkan kenikmatan yang kongkrit seperti sanjungan, orang-orang menghormatinya, sering mendapat hadiah. Ini kenikmatan syahwat yang dia rasakan.

Orang-orang seperti ini sangat menderita tatkala timbul saingannya dan saingannya itu mulai disanjung orang-orang karena syahwatnya terusik.

Wajar jika kemudian timbul hasad atau kebencian di antara sebagian penuntut ilmu, ustadz atau ulamā. Karena sebagian mereka terkena penyakit seperti ini. Waliyadzubillāh.

Seseorang, tatkala merasakan penyakit ini, maka hendaknya dia berlindung kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Ini adalah penyakit yang terakhir keluar dari seorang yang berimān kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Barangsiapa yang bersih dari penyakit seperti ini, maka sungguh dia adalah orang-orang yang diselamatkan oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Demikian saja kajian kita pada kesempatan kali ini, besok in syā Allāh kita lanjutkan lagi dengan idzin Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

وبالله التوفيق و الهداية
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

______________________
🏡 *Donasi Markas* Dakwah dapat disalurkan melalui :
| Bank Mandiri Syariah
| Kode Bank : 451
| No. Rek : 710-3000-507
| A.N : YPWA Bimbingan Islam
Konfirmasi Transfer *Hanya Via WhatsApp* & Informasi ;  0811-280-0606
SWIFT CODE : BSMDIDJA

▪ *Format Donasi : Markas Dakwah#Nama#Nominal#Tanggal*

📝 *Cantumkan Kode 25 di nominal transfer anda..*

Contoh : 100.025
_____________________

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 08 DARI 12)

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 08 DARI 12)

🌍 BimbinganIslam.com
Selasa, 26 Jumadal Ūla 1439 H /13 Februari 2018 M
👤 Ustadz Dr. Firanda Andirja, M.A.
📗 Hadits Arba’in Nawawī
🔊 Hadits Kedua | Penjelasan Penyimpangan Dalam Tauhid Uluhiyyah Syirik Kecil (Bagian 08 dari 12)
⬇ Download audio: bit.ly/BiAS-FA-HaditsArbainNawawi-0231
-----------------------------------

*HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 08 DARI 12)*

بسم اللّه الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته
​​​الحمد لله على إحسانه، والشكر له على توفيقه وامتنانه، وأشهد أن لا إله إلا الله وحده لا شريك له تعظيما لشأنه، وأشهد أن محمدا عبده ورسوله الداعي إلى رضوانه، اللهم صلى عليه وعلى آله وأصحابه وإخوانه

Sahabat BiAS yang dirahmati oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Kemudian, di antara syirik ashghar yang tersebar di tanah air kita, adalah memakai jimat.

Dan banyak orang-orang yang mengunakan jimat. Yang jadi masalah kyai-kyai juga menjual jimat, bahkan jimat-jimarnya dijual dengan harga yang mahal.

Saya bertemu dengan para pembeli jimat tersebut, mereka mengatakan jimat-jimat tersebut harganya mahal. Semakin hebat tujuannyamaka semakin mahal harga jimat tersebut. Kesyirikan dijual-belikan, rajah-rajah ditulis.

Dalam hadīts yang diriwayatkan oleh Abdullāh bin Mas'ūd radhiyallāhu ta'āla 'anhu Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

إِنَّ الرُّقَى وَالتَّمَائِمَ وَالتِّوَلَةَ شِرْكٌ

_"Sesungguhnya jampi-jampi dan jimat-jimat, mantra-mantra dan tiwalah (pelet) adalah kesyirikan."_

(Hadīts riwayat Abū Dāwūd, Ibnu Mājah, dan Ahmad. Lihat Shahih Jami’ Ash Shaghir nomor 1632)

Hadīts ini ada sebab wurudnya, kenapa Ibnu Mas'ūd menyebutkan hadītsnya?

Karena salah satu dari istrinya Ibnu Mas'ūd radhiyallāhu ta'āla 'anhu memakai jimat di kalung atau tangannya dan dilihat oleh Ibnu Mas'ūd.

Maka Ibnu Mas'ūd mengatakan, "Apakah ini?" Dan melepas dengan keras jimat yang dipakai oleh istri beliau.

Istrinya mengatakan, "Sebelumnya mata saya bergerak-gerak sendiri dan saya mendatangi seorang dukun, setelah saya menggunakan jimat ini mata saya sekarang sembuh."

Kemudian Ibnu Mas'ūd mengatakan, "Itu adalah syaithān, syaithān membuat demikian sehingga tatkala kamu menggunakan jimat itu maka syaithān berhenti dari menganggu mu."

Dan demikian ini sering terjadi. Seharusnya hal seperti itu dilawan dengan rukyah bukan dengan memakai jimat bantuan jinn atau bantuan syaithān.

Kemudian Ibnu Mas'ūd mengatakan: Saya mendengar Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

 إن الرقى والتمائم والتولة شرك

_"Sesungguhnya jampi-jampi, mantra-mantra, jimat-jimat dan pelet merupakan kesyirikan."_

(Hadīts riwayat Ahmad dan Abū Dāwūd)

Dalam satu hadīts, Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

من تعلق تميمة فلا أتم الله له،

_"Barangsiapa yang menggunakan jimat maka Allāh tidak akan sempurnakan urusannya."_

Kenapa?

Karena orang yang memakai jimat, dia bertawakal kepada jimat bukan kepada Allāh. Dan kesyirikan sangat tampak pada seseorang yang menggunakan jimat.

Orang tersebut tidak pernah PD. Bila akan keluar rumah dia tidak akan PD bila tidak menggunakan jimat. Orang yang akan pergi berjihād pun menggunakan jimat, kalau tidak pakai jimat mereka tidak berani.

Saya pernah mendengar saudara-saudara kita yang berjihād di Ambon, sering orang-orang Nashrāni mengeluarkan wanita-wanita telanjang bulat, mereka tahu orang-orang muslim yang berjihād mereka menggunakan jimat, rajah, sehingga dia keluarkan wanita-wanita itu agar jimat-jimat mereka tidak berfungsi. Ini menyedihkan.

Masyayikh kita yang pernah berjihād di Afganistan juga menasehati para mujahidin di sana agar tidak menggunakan jimat, namun mereka tidak mau, mereka tetap menggunakan jimat.

Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

مَنْ عَلَّقَ تميمة فقد أشرك

_"Barangsiapa mengantungkan sesuatu sebagai jimat maka dia telah berbuat kesyirikan."_

(Hadīts riwayat Ahmad 4:156)

Dalam hadīts yang lain, kata Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam:

مَنْ تَعَلَّقَ شَيْئًا وُكِلَ إِلَيْهِ

_"Barangsiapa menggunakan jimat, Allāh akan membuat dia bertawakal kepada jimat tersebut."_

(Hadīts riwayaa Tirmidzī nomor 2072 dan Ahmad 4: 310. Syaikh Al Albāniy mengatakan bahwa hadīts ini hasan)

Barangsiapa yang menggunakan jimat, Allāh akan buat dia bertawakal kepada jimat tersebut, dan ini benar.  Orang itu benar-benar bertawakal kepada jimat itu.

√ Dia tidak akan merasa sukses dalam perdagangannya kalau dia tidak membawa jimatnya.

√ Dia tidak akan merasa selamat kalau jimatnya tidak dia bawa.

Sehingga dia lupa kalau semua kesuksesan, keselamatan datangnya dari Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Kesyirikan akan tampak bagi orang-orang yang menggunakan jimat. Seharusnya seseorang bila akan keluar rumah berdo'a.

بِسْم اللَّهِ توكَّلْتُ عَلَى اللَّهِ ، ولا حوْلَ ولا قُوةَ إلاَّ بِاللَّهِ

_"Dengan nama Allāh aku bertawakal kepada Allāh tidak ada daya dan upaya kecuali dengan kehendak Allāh Subhānahu wa Ta'āla."_

اللَّهُمَّ إنِّي أَعُوذ بِكَ أَنْ أَضِلَّ أَوْ أُضَلَّ، أَوْ أَزِلَّ أَوْ أُزَلَّ، أَوْ أَظْلِمَ أَوْ أُظْلَمَ، أَوْ أَجْهَلَ أَوْ يُجْهَلَ عليَّ

_“Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kesesatan diriku atau disesatkan orang lain, dari ketergelinciran diriku atau digelincirkan orang lain, dari menzholimi diriku atau dizholimi orang lain, dari kebodohan diriku atau dijahilin orang lain.”_

Harusnya dia berdo'a denga do'a tersebut, tetapi dia mencukupkan dengan menggunakan jimat.

Seseorang yang bergantung dengan jimat berarti dia bertawakal kepada jimat dan ini menunjukkan bahwa jimat itu pembawa kesyirikan.

Bahkan ada sebagian orang yang datang menemui Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam untuk membaiat Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam.

Kemudian Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam membai'at yang 9 (sembilan) orang, hanya satu orang Nabi tidak dibai'at.

Kemudian orang itu bertanya kepada Mabi shallallāhu 'alayhi wa sallam, "Wahai Rasūlullāh, engkau memba'it 9 (sembilan) orang kenapa satu orang tidak engkau bai'at?" Padahal bai'at penting.

Kemudian Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam mengatakan:

ان علية تميمة

_"Dia menggunakan jimat."_

Sehingga Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam tidak mau membai'at orang itu. Akhirnya orang itu melepas jimatnya kemudian Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam membai'atnya.

Dari sini hukum menggunakan jimat adalah kesyirikan.

Yang dimaksud jimat adalah syirik ashghar adalah orang-orang yang menyatakan bahwa jimat ini adalah sebab yang mendatangkan keberhasilan adalah Allāh Subhānahu wa Ta'āla (ini adalah syirik keci).

Barangsiapa yang menyatakan bahwa jimat ini yang menyelamatkan maka ini adalah syirik besar. Keluar dari Islām.

Akan tetapi jika mengatakan bahwa jimat ini adalah sebab maka inilah yang disebut dengan syirik ashghar (syirik kecil) karena syari'at tidak pernah menjadikan jimat sebagai sebab. Tidak pernah!

√ Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam mengajarkan do'a-do'a.

√ Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam mengajarkan dzikir-dzikir.

Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam tidak pernah mengajarkan jimat, apalagi jimat-jimat tersebut berisi mantra dan rajah-rajah.

Demikian saja kajian kita pada kesempatan kali ini, besok in syā Allāh kita lanjutkan lagi dengan idzin Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

وبالله التوفيق و الهداية
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

______________________
🏡 *Donasi Markas* Dakwah dapat disalurkan melalui :
| Bank Mandiri Syariah
| Kode Bank : 451
| No. Rek : 710-3000-507
| A.N : YPWA Bimbingan Islam
Konfirmasi Transfer *Hanya Via WhatsApp* & Informasi ;  0811-280-0606
SWIFT CODE : BSMDIDJA

▪ *Format Donasi : Markas Dakwah#Nama#Nominal#Tanggal*

📝 *Cantumkan Kode 25 di nominal transfer anda..*

Contoh : 100.025
______________________

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 7 DARI 12)

HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 7 DARI 12)

🌍 BimbinganIslam.com
Senin, 25 Jumadal Ūla 1439 H /12 Februari 2018 M
👤 Ustadz Dr. Firanda Andirja, M.A.
📗 Hadits Arba’in Nawawī
🔊 Hadits Kedua | Penjelasan Penyimpangan Dalam Tauhid Uluhiyyah Syirik Kecil (Bagian 07 dari 12)
⬇ Download audio: bit.ly/BiAS-FA-HaditsArbainNawawi-0230
-----------------------------------

*HADITS 02 ARBA’IN NAWAWIYYAH - PENJELASAN PENYIMPANGAN DALAM TAUHID ULŪHIYYAH SYIRIK KECIL (BAGIAN 7 DARI 12)*

بسم اللّه الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته
​​​الحمد لله على إحسانه، والشكر له على توفيقه وامتنانه، وأشهد أن لا إله إلا الله وحده لا شريك له تعظيما لشأنه، وأشهد أن محمدا عبده ورسوله الداعي إلى رضوانه، اللهم صلى عليه وعلى آله وأصحابه وإخوانه

Sahabat BiAS yang dirahmati oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Barangsiapa yang keluar dari rumahnya, tiba-tiba ada burung merpati yang kotorannya mengenai bajunya atau kepalanya lalu orang tersebut mengatakan, "Nasib sial," dan orang tersebut tidak jadi pergi untuk bekerja, karena kotoran burung merpati yang mengenai baju atau kepalanya, maka orang seperti ini terjerumus kedalam kesyirikan.

Kata Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam:

مَنْ رَدَّتْهُ الطِّيَرَةُ مِنْ حَاجَةٍ فَقَدْ أَشْرَكَ
، قَالُوْا: يَا رَسُوْلَ اللهِ مَا كَفَّارَةُ ذَلِكَ؟ قَالَ: أَنْ يَقُوْلَ أَحَدُهُمْ :اَللَّهُمَّ لاَ خَيْرَ إِلاَّ خَيْرُكَ وَلاَ طَيْرَ إِلاَّ طَيْرُكَ وَلاَ إِلَهَ غَيْرُكَ.

_"Barangsiapa yang tidak jadi melakukan urusannya karena sesuatu (thiyarah) maka dia telah melakukan kesyirikan."_

Sehingga dia mengkaitkan nasib sialnya dengan kotoran burung yang mengenai baju atau kepalanya, padahal burung merpati tersebut tidak sengaja.

Barangsiapa seperti ini, keluar rumah tiba-tiba ada kucing lewat di depannya kemudian dia mundur ( tidak jadi keluar rumah), maka dia terjerumus ke dalam kesyirikan. Seharusnya dia tetap pergi (keluar rumah) dan mengatakan:

اللهم لاَ خَيْرَ إلا خَيْرُكَ وَلاَ طَيْرَ إلا طَيْرُكَ وَلاَ إِلَهَ غَيْرُكَ

Ini adalah do'a untuk menghilangkan perasaan seperti itu, karena perasaan itu sering muncul terutama kita yang di Indonesia yang terlalu banyak pamalinya.

Pamali ini syirik. "Jangan begini jangan begitu," ini semua kesyirikan.

Oleh karenanya kita harus lawan (jangan dipedulikan).

Dalam hadīts Rasūlullāh  shallallāhu 'alayhi wa sallam:

ولا صفر

_"Tidak ada kesialan pada bulan shafar."_

Karena dahulu orang-orang jāhilīyyah mereka menganggap menikah di bulan shafar adalah pernikahan yang sial.

Betapa banyak di Indonesia seperti ini. Banyak orang percaya primbon, (misalnya)  kalau akan menikah mereka mencari bulan tertentu (merepotkan diri sendiri) dan ini tidak ada hubungannya dengan kesialan.

Ketika kita berada di rumah tiba-tiba ada suara dua ekor burung hantu disekitar rumah kita, lalu kita mengatakan, "Ini pertanda akan ada yang meninggal diantara kita," padahal burung hantu ini tidak ada kaitannya dengan nasib sial. Ini merupakan keayirikan.

Oleh karenanya apa yang tersebar di buku-buku primbon bahwasanya harus begini, harus begini, tidak boleh begini, tidak boleh memotong kuku pada kamis, tidak boleh seorang yang masih lajang duduk di depan pintu rumah, ini semua adalah kesyirikan tidak pernah diajarkan oleh Islām.

Dan ingat kita umat Islām tidak boleh membuat aqidah sembarangan, Allāh melarang hal ini, tidak boleh kita beraqidah kecuali ada dalīl dari Al Qur'ān dan Sunnah.

Kalau ingin sembarang beraqidah, jangan jadi orang Islām. Orang Islām punya aturan, aturan dari Allāh Subhānahu wa Ta'āla  dan rasūl-Nya.

Disebutkan dalam sejarah, ada seorang raja yang keluar dari istananya. Tiba-tiba raja itu membuka pagar istananya dan bertemu dengan orang buta. Baru pertama keluar pintu gerbang istana dia melihat orang buta, maka sang raja mengatakan, "Ini orang sial," kemudian orang buta tersebut dimasukan penjara oleh sang raja. Karena sang raja menganggap orang buta ini mendatangkan kesialan.

Kemudian sang raja keluar rumah dengan tenang karena menurutnya si pembawa sial sudah dimasukan kedalam penjara. Dia keluar hingga sore hari karena dia keluar rumah dengan tenang akhirnya sore harinya orang buta itu dibebaskan dari penjara.

Sang raja mengatakan, "Alhamdulilāh saya selamat, kamu membawa sial sehingga saya memenjarakan kamu."

Kemudian orang buta itu mengatakan, "Wahai raja, yang membawa sial saya atau anda? gara-gara anda saya sial sehingga masuk penjara," akhirnya sang rajapun malu.

Ada juga yang mengatakan, "Saya tidak mau hari pertama bekerja hari sabtu," saya pernah bertemu orang seperti ini. Saya suruh dia bekerja di Madīnah, dia mengataka, "Afwan, saya tidak bisa bekerja kalau hari pertama bekerja hari sabtu," Ini keyakinan yang merepotkan seseorang.

Thiyarah ini keyakinan yang merepotkan seseorang, merepotkan hidupnya. Akhirnya banyak aturan. Dia ingin hartanya berkah, hidupnya tenang dan senang jadi segala sesuatu ada hitungannya ada primbonnya sehingga justru menyusahkan dirinya sendiri. Ini merupakan kesyirikan.

Di antara syirik ashghar (syirik kecil) yang berkaitan dengan aqidah seperti keyakinan fengsui yang tersebar di tanah air kita dari keyakinan orang-orang penyembah jin, penyembah dewa-dewa (orang-orang hindu atau budha). Ini semua khurafat, ini semua merupakan kesyirikan.

Barangsiapa yang dia tidak jadi berbuat sesuatu dikarenakan ada sesuatu yang membawa sial maka dia telah terjerumus ke dalam kesyirikan.

Seorang yang bertauhīd maka dia tetap berjalan, dia menyerahkan urusan hidupnya kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla, dia bertawaqal kepada Allāh Subhānahu wa Ta'āla. Kalau seandainya terjadi sesuatu maka bukan dikarenakan kucing yang lewat tetapi karena sudah kehendak Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Dan dia harus melawan hatinya, karena terkadang karena sudah tersebar di masyarakat timbul perasaan-perasaan seperti itu di dalam hati orang yang bertauhīd.

Ini di antara syirik ashghar yaitu mengkaitkan kesialan dengan apa yang dia lihat atau didengar, dengan nama dan waktu tertentu atau tempat tertentu.

Demikian saja kajian kita pada kesempatan kali ini, besok in syā Allāh kita lanjutkan lagi dengan idzin Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

وبالله التوفيق و الهداية
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

______________________
🏡 *Donasi Markas* Dakwah dapat disalurkan melalui :
| Bank Mandiri Syariah
| Kode Bank : 451
| No. Rek : 710-3000-507
| A.N : YPWA Bimbingan Islam
Konfirmasi Transfer *Hanya Via WhatsApp* & Informasi ;  0811-280-0606
SWIFT CODE : BSMDIDJA

▪ *Format Donasi : Markas Dakwah#Nama#Nominal#Tanggal*

📝 *Cantumkan Kode 25 di nominal transfer anda..*

Contoh : 100.025
______________________

KEUTAMAAN MENJENGUK ORANG SAKIT

KEUTAMAAN MENJENGUK ORANG SAKIT

🌍 BimbinganIslam.com
Sabtu, 23 Jumadal Ūla 1439 H / 10 Februari 2018 M
👤 Ustadz Nur Rosyid Abu Rosyidah
📔 Materi Tematik | Keutamaan Menjenguk Orang Sakit
⬇ Download Audio: BiAS-RAR-KeutamaanMenjengukOrangSakit
🌐 Sumber: https://youtu.be/pVsmJzxdJ9o
----------------------------------

*KEUTAMAAN MENJENGUK ORANG SAKIT*

بسم الله الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة االله وبركاته
الحمد الله وكفى وصلاة وسلام على رسوالله المصطفى وعلى آله وصحبه، ومن والاه ولاحولا ولاقوة الابالله

Saudara-saudaraku sekalian, Ikhwātal imān ahābakumullāh.

Bagaimana menurut antum, ketika kita kerja berangkat dari rumah pagi hari dan pulang kembali ke rumah di malam hari, kita sebagai kepala rumah tangga mencari māisyah tanggung jawab untuk keluarga, bekerja keras banting tulang, namun ternyata di awal bulan atau di akhir bulan kita tidak mendapatkan hak kita sebagai karyawan, hak kita sebagai pegawai ?

Padahal yang kita korban kan adalah waktu bersama keluarga, energi kita dan lain sebagainya.

Maka bagaimana perasaan antum?

Tentu saja di sana ada rasa tidak terima, tentu saja di sana ada rasa berontak, bagaimana mungkin saya sudah mengerjakan kewajiban saya, namun hak tidak dapat saya maksimalkan?

Mā'syiral muslimīn rahimani wa rahimakumullāh.

Saudara-saudaraku sekalian yang mencintai sunnah dan dicintai Allāh.

Kita berbicara tentang hak sesama muslim. Jikalau kita saja ketika ada hak yang tidak bisa kita manfaatkan, ada hak yang bisa kita ambil, kita merasa tidak menerimanya? k

Kita merasa berontak dalam hati. Bahkan ketika kita tidak berani untuk menyampaikan dan mengungkapkannya, banyak cibiran-cibiran mengatakan kepada kita, tidak tegas, tidak berani menuntut hak dan lain sebagainya.

Maka perhatikanlah saudaraku.

Begitu pula saudara-saudara kita yang lain memiliki hak terhadap diri kita.

Apa hak yang dimaksud?

Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

حَقُّ الْمُسْلِمِ عَلَى الْمُسْلِمِ سِتٌّ

_"Ada 6 (enam) hak sesama muslim.”_

Ada 6 (enam) hak sesama muslim yang hendaknya bisa kita amalkan dan kita praktekan diantara kita.

Kita tidak membahas ke-enamnya namun salah satunya adalah:

و إذا مرض فعده

$"Ketika ada di antara kalian sedang sakit maka jenguklah."_

Sejatinya menjenguklah saudara kita yang sakit ini adalah penunaian hak terhadap saudara kita.

Bisa jadi saudara kita itu tidak meminta kepada kita, "Jenguklah saya! Saya sedang sakit tolong datang kemari."

Bisa jadi saudara kita tidak melakukan itu, bisa jadi tidak menyuarakan hal itu. Namun sejatinya, tetap saudara kita memiliki hak untuk kita menjenguknya.

Maka Mā'syiral muslimīn rahimani wa rahimakumullāh.

Pada kesempatan kali ini, kita akan sedikit membahas berkaitan tentang adab-adab tatkala menjenguk saudara-saudara kita yang sakit.

• Yang pertama | Yang perlu kita perhatikan adalah berkaitan tentang rasa ikhlās ketika kita menjengguk saudara kita.

Dalam hadīts yang diriwayatkan oleh Imām Ibnu Mājah serta Ahmad dalam Musnadnya. Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda tatkala ada seorang hamba yang ia pergi mengunjungi saudaranya, maka ibaratnya dianalogikan ia akan mendapatkan fadilah-fadilah yang besar digambarkan dalam hadīts.

Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

إِذَا عَادَ الرَّجُلُ أَخَاهُ الْمُسْلِمَ مَشَى فِيْ خِرَافَةِ الْجَنَّةِ حَتَّى يَجْلِسَ فَإِذَا جَلَسَ غَمَرَتْهُ الرَّحْمَةُ، فَإِنْ كَانَ غُدْوَةً صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُوْنَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُمْسِيَ، وَإِنْ كَانَ مَسَاءً صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُوْنَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُصْبِحَ.

_Ketika ia jalan, ibaratnya ia sedang memetik buah-buahan surga sampai dia duduk. Dan ketika dia duduk, dia akan mendapatkan curahan rahmat yang besar dari Allāh 'Azza wa Jalla._

Maka sampai di sini, kita bisa melihat satu hikmah besar. Takala kita mengunjungi saudara kita bukan hanya kita sedang memberikan manfaat kepada saudara kita, yaitu penunaian haknya, namun kita juga mendapat fadilah yang besar.

Digambarkan dalam hadīts, ketika kita sedang berjalan dari rumah kita sampai ke tempat saudara kita yang sakit, seakan-akan kita sedang memetik buah-buahan surga sampai kita duduk. Dan ketika kita sudah duduk saat menjenguknya maka ibarat kita sedang mendapatkan limpahan yang deras dari rahmat Allāh Subhānahu 'Azza wa Jalla.

Bahkan kelanjutan dari hadīts ini Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda:

فَإِنْ كَانَ غُدْوَةً صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُوْنَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُمْسِيَ، وَإِنْ كَانَ مَسَاءً صَلَّى عَلَيْهِ سَبْعُوْنَ أَلْفَ مَلَكٍ حَتَّى يُصْبِحَ

_"Ketika ada saudaranya yang ia menjenguk di pagi hari maka tujuh puluh ribu malāikat mendo'akannya sampai sore hari. Sebaliknya ketika ia mengunjungi saudaranya di sore hari maka tujuh puluh ribu malāikat bershalawat sampai pagi hari."_

Mā'syiral muslimīn rahimani wa rahimakumullāh.

Sekali lagi, hadits ini bukan hanya membahas bagaimana kita mendapatkan fadhilah selaku orang yang menjenguk saudara kita.

Namun jikalau kita melihat hadīts yang tadi kita sampaikan berkenaan dengan hak sesama muslim, kitapun sudah memberikan fadhilah, kita pun sudah memberikan keutamaan kepada saudara kita yang sakit dengan menjenguknya yaitu penunaian hak mereka selaku sesama saudara muslim.

• Yang kedua | Adab yang perlu kita perhatikan ketika menjenguk saudara kita yang sakit adalah menjenguk kondisi sang pasien dan juga keadaan rumah sakit.

Ketika kita melihat pasien kita atau saudara kita sedang butuh istirahat yang panjang maka tentu saja kita jangan menjenguknya dikala istirahatnya.

Kita bisa kontak (hubungi) keluarganya terlebih dahulu atau kontak yang sedang bersamanya, apakah bisa dikunjungi atau tidak ?

Begitupula kita tidak menerobos jam-jam berkunjung rumah sakit.

• Yang ketiga | Bolehnya seorang wanita menjenguk laki-laki dan laki-laki menjenguk wanita.

Dalīl dari hadits ini adalah apa yang menjadi kisah antara 'Āisyah radhiyallāhu 'anhā ketika menjenguk bapaknya yaitu Abū Bakr Ash Shiddīq radhiyallāhu 'anhu dan juga Bilal Ibnu Ra'bah radhiyallāhu 'anhu.

Tatkala didapati Abū Bakr Ash Shiddīq radhiyallāhu 'anhu dan juga Bilal ibnu Ra'bah sedang demam, maka 'Āisyah datang menanyakan kabar kepada abinya yaitu Abū Bakr Ash Shiddīq radhiyallāhu 'anhu dan juga menanyakan kabar kepada Bilal ibnu Ra'bah.

Hal ini menunjukan bolehnya laki-laki menjenguk wanita begitu pula sebaliknya, wanita menjenguk laki-laki.

Yang menjadi catatan adalah jangan sampai di sana ada ikhtilaf, jangan sampai di sana ada celah-celah syaithān yang dapat merusak dan mengotori isi hati kita.

• Yang keempat | Adab yang perlu di perhatikan adalah hendaklah kita membawa buah tangan, apapun itu.

Baik buah-buahan atau susu atau yang lain sebagainya, yang mana itu bisa mendekatkan hubungan antara kita dengan saudara kita yang sedang sakit.

Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam bersabda melalui hadītsnya yang umum, beliau mengatakan:

تَهَادُّوْا تَحَابُّوْا

_"Saling memberi hadiahlah kalian niscaya kalian akan saling mencintai."_

(Hadīts riwayat Bukhāri dalam Al Adabul Mufrad nomor 594, dihasankan Syaikh Albāniy rahimahullāh didalam Irwa'ul Ghalil nomor 1601)

Dengan kita menjenguk merupakan bukti rasa cinta kita, namun dengan kita membawa buah tangan itu bisa menjadi contoh yang tepat, praktek yang tepat bentuk cinta kasih kita kepada keluarga kita.

• Yang kelima | Hendaklah kita menghibur sekaligus mendo'akannya.

Bagaimana bentuk hiburan yang tepat?

Kadang kala bentuk hiburannya kurang tepat ketika kita mengatakan, "Sabar ya pak," bisa jadi kata-kata itu membuat saudara kita yang sakit merasa tersinggung, seakan-akan dirinya tidak sabar.

Atau mungkin kita menggunakan kata-kata yang sedikit kasar, seperti mengatakan, "Makanya dari dulu sudah saya bilang begini dan begini." Perkataan ini seakan-akan meremehkan.

Lantas bagaimana contoh hiburan yang tepat yang dicontohkan oleh Nabi kita yang mulia (shallallāhu 'alayhi wa sallam) ?

Rasūlullāh shallallāhu 'alayhi wa sallam mengatakan:

لاَ بَأْسَ طَهُورٌ اِ نْ شَآ ءَ اللّهُ

_"Tidak mengapa, semoga sakitmu ini membersihkanmu dari dosa-dosa, in Syā Allāh."_

(Hadīts riwayat Bukhāri)

Ini sejatinya bukanlah do'a, ini adalah bentuk hiburan.

Lantas bagaimana do'a ?

Do'a yang dianjurkan oleh Nabi shallallāhu 'alayhi wa sallam, melalui hadītsnya yang mashyur, yaitu:

اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ مُذْهِبَ الْبَاسِ اشْفِ أَنْتَ الشَّافِي لَا شَافِيَ إِلَّا أَنْتَ شِفَاءً لَا يُغَادِرُ سَقَمًا

_"Ya Allāh Rabb manusia, dzat yang menghilangkan rasa sakit, sembuhkanlah sesungguhnya Engkau Maha Penyembuh, tidak ada yang dapat menyembuhkan melainkan Engkau, yaitu kesembuhan yang tidak menyisakan rasa sakit."_

Maka inilah mā'syiral muslimīn, rahimani w rahimakumullāh.

Yang bisa kita bagi, yang bisa kita sampaikan dalam rangka berbagi faedah apa saja adab-adab yang perlu kita perhatikan tatkala kita menjenguk saudara kita yang sakit.

Ini mungkin yang bisa saya sampaikan, atas banyak kurangnya dan sedikit lebihnya, saya mohon maaf.

اقول ماتسمعون وَآخِرُ دَعْوَانَا أَنِ الْحَمْدُ لله رَبِّ الْعَالَمِيْنَ
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

-------------------------------------
🏡 *Donasi Markas* Dakwah dapat disalurkan melalui :
| Bank Mandiri Syariah
| Kode Bank : 451
| No. Rek : 710-3000-507
| A.N : YPWA Bimbingan Islam
Konfirmasi Transfer *Hanya Via WhatsApp* & Informasi ;  0811-280-0606
SWIFT CODE : BSMDIDJA

▪ *Format Donasi : Markas Dakwah#Nama#Nominal#Tanggal*

📝 *Cantumkan Kode 25 di nominal transfer anda..*

Contoh : 100.025
-------------------------------------

HIJRAHNYA SEBAGIAN SHAHABAT KE HABASYAH (BAGIAN 10 DARI 11)

HIJRAHNYA SEBAGIAN SHAHABAT KE HABASYAH (BAGIAN 10 DARI 11)

🌍 BimbinganIslam.com
Kamis, 21 Jumadal Ūla 1439 H / 08 Februari 2018 M
👤 Ustadz Dr. Firanda Andirja, M.A.
📗 Sirah Nabawiyyah
📖 Bab 10 | Hijrahnya Sebagian Shahabat Ke Habasyah (Bag. 10 dari 11)
▶ Link Download Audio: bit.ly/BiAS-FA-Sirah-1010
~~~~~~~~~~~~~~~

*HIJRAHNYA SEBAGIAN SHAHABAT KE HABASYAH (BAGIAN 10 DARI 11)*

بسم اللّه الرحمن الرحيم
السلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته
​​​الحمد لله على إحسانه، والشكر له على توفيقه وامتنانه، وأشهد أن لا إله إلا الله وحده لا شريك له تعظيما لشأنه، وأشهد أن محمدا عبده ورسوله الداعي إلى رضوانه، اللهم صلى عليه وعلى آله وأصحابه وإخوانه

Para sahā
abat BiAS yang dirahmati oleh Allāh Subhānahu wa Ta'āla.

Kita lanjutkan kisah berikutnya tentang kisah Islāmnya 'Umar bin Khaththāb radhiyallāhu ta'āla 'anhu.

Disebutkan setelah tiga hari Hamzah masuk Islām lalu 'Umar bin Khaththāb pun masuk Islām. Hari-hari tersebut adalah hari yang indah, telah masuk Islām dua orang yang kuat.

Hamzah pemuda yang sangat kuat. Hebat dalam bertempur. Tidak ada yang bisa mengalahkan dia (Hamzah). Hamzah meninggal dalam perang Uhud karena ditombak oleh Wahsyi, seandainya berduel maka Hamzah tidak pernah kalah.

Demikian juga 'Umar bin Khaththāb, beliau dibunuh oleh Abū Lu'lu Al Majusi dengan cara curang (Abū Lu'lu Al-Majusi diajak duel dia tidak berani). Jangan terperdaya dengan orang-orang Syiah yang mengelari Abū Lu'lu Al-Majusi dengan gelar pahlawan sang pemberani, sesungguhnya dia pengecut tidak berani berduel dengan 'Umar bin Khaththāb radhiyallāhu ta'āla 'anhu.

Abū Lu'lu membunuh 'Umar bin Khaththāb tatkala 'Umar sedang shalāt.

Jangankan manusia, syaithān pun takut kepada 'Umar, apalagi Manusia.

Oleh karenanya disebutkan tatkala 'Umar beberapa hari masuk Islām, 'Umar pergi kerumah Abū Jahal ('Umar adalah teman Abū Jahal yang suka menganggu kaum muslimin), lalu Abū Jahal berkata:

أبو جهل ، فقال : مرحبا وأهلا بابن أختي ، ما جاء بك؟

_"Selamat datang wahai saudaraku, ada apa gerangan engkau ke sini?"_

Kata 'Umar bin Khaththāb:

قال : جئت لأخبرك أني قد آمنت بالله وبرسوله محمد ، وصدقت بما جاء به

_"Saya datang ke sini untuk memberi kabar bahwa saya telah berimān kepada Allāh dan berimān kepada Muhammad dan saya benarkan apa yang dia katakan."_

Abū Jahal langsung menutup pintu rumahnya, Abū Jahal tidak berani melawan 'Umar bin Khaththāb.

Disebutkan juga dalam hadīts yang hasan, karena ada Ibnu Ishaq, dia mengatakan:

وحدثني نافع مولى ابن عمر عن ابن عمر قال لما أسلم عمر قال أي قريش أنقل للحديث ؟ فقيل له جميل بن معمر الجمحي فغدا عليه، قال عبد الله وغدوت أتبع أثره، وأنظر ما يفعل وأنا غلام أعقل كل ما رأيت، حتى جاءه فقال له أعلمت يا جميل أني أسلمت ودخلت في دين محمد ؟ قال فوالله، ما راجعه حتى قام يجر رداءه، واتبعه عمر، واتبعته أنا، حتى إذا قام على باب المسجد صرخ بأعلى صوته يا معشر قريش، وهم في أنديتهم حول الكعبة، ألا إن ابن الخطاب قد صبا، قال يقول عمر من خلفه كذب، ولكني قد أسلمت، وشهدتُّ أن لا إله إلا الله وأن محمدًا رسول الله، وثاروا إليه فما برح يقاتلهم ويقاتلونه حتى قامت الشمس على رؤوسهم، قال وطلع فقعد، وقاموا على رأسه وهو يقول افعلوا ما بدا لكم، فأحلف بالله أن لو قد كنا ثلاثمائة رجل لقد تركناها لكم، أو تركتموها لنا قال فبينما هم على ذلك، إذ أقبل شيخ من قريش عليه حُلَّةٌ حَبِرَةٌ وقميصُ مُوَشّى حتى وقف عليهم، فقال ما شأنكم ؟ فقالوا صبأ عمر، قال فمه، رجل اختار لنفسه أمرًا، فماذا تريدون ؟ أترون بني عدي يسلمون لكم صاحبكم هكذا ؟ خلوا عن الرجل قال فوالله لكأنما كانوا ثوبًا كشط عنه، قال فقلت لأبي بعد أن هاجر إلى المدينة يا أبت من الرجل الذي زجر القوم عنك بمكة يوم أسلمت وهم يقاتلونك ؟ قال ذاك أي بني، العاص بن وائل السهمي» 

_Bahwasanya Nāfi' Maulā ibnu 'Umar telah mengabarkan dari ibnu 'Umar (dari anaknya 'Umar) tatkala 'Umar masuk Islām:_

_'Umar bertanya:_

_"Orang Quraisy mana yang paling cepat menyebarkan berita?"_

_(Dahulu tidak ada internet atau microphone, jadi berita tersebar dari mulut ke mulut.)_

_Dikatakan kepada 'Umar:_

_"Ada seorang Quraisy yang bernama Jamīl bin Ma'mar Al Jumahiy."_

_Maka 'Umarpun pergi kepadanya (menemui Jamīl bin Ma'mar)_

_Saya pun ikut bapakku (kata Ibnu 'Umar), saya ingin tahu apa yang dilakukan bapakku sehingga mencari orang ini (Jamīl bin Ma'mar Al Jumahiy). Sampai 'Umarpun mendatangi orang Quraisy ini (orang yang suka menyebarkan berita)._

_Kemudian 'Umar berkata:_

_"Tahukah engkau Jamīl, saya sudah masuk Islām dan saya sudah masuk ke dalam agamanya Muhammad?"_

_Tatkala itu Jamīl (orang musyrik) diam saja tidak menjawab, dia langsung pergi sampai ridā' (selendang) nya terjulur ke lantai karena kaget._

_Dan sayapun ikuti terus bapakku, kemudian tatkala Jamīl sampai di pintu Masjidil Harām, maka dia berkata sekeras-kerasnya:_

_"Wahai orang-orang Quraisy ketahuilah bahwasanya 'Umar bin Khaththāb telah menjadi Shabā (keluar dari agama kalian)."_

Dan ini yang dicari 'Umar bin Khaththāb, agar orang tahu semua bahwa dia sudah masuk Islām.

Demikian saja.

سبحانك اللهم وبحمدك أشهد أن لا إله إلا أنت أستغفرك وأتوب إليك
وبالله التوفيق و الهداية
والسلام عليكم ورحمة اللّه وبركاته

_____________________

🏡 *Donasi Markas* Dakwah dapat disalurkan melalui :
| Bank Mandiri Syariah
| Kode Bank : 451
| No. Rek : 710-3000-507
| A.N : YPWA Bimbingan Islam
Konfirmasi Transfer *Hanya Via WhatsApp* & Informasi ;  0811-280-0606
SWIFT CODE : BSMDIDJA

▪ *Format Donasi : Markas Dakwah#Nama#Nominal#Tanggal*

📝 *Cantumkan 25 di nominal transfer anda..*

Contoh : 100.025
______________________